KEGIATAN PENYULUHAN TUBERKULOSIS (TBC) PADA ANAK DALAM MEMPERINGATI HARI TBC DUNIA DI SDN 68 KOLO KOTA BIMA

Dalam memenuhi tri darma perguruan tinggi, dosen dan mahasiswa melakukan pengabdian kepada masyarakat. Hari ini Kamis, tanggal 06 April dosen dan mahasiswa kelas 1A melakukan penyuluhan mengenai Tuberkulosis pada Anak dalam memperingati Hari TBC Dunia yang jatuh setiap tanggal 23 Maret. Indonesia menargetkan tahun 2023 ini bebas dari penyakit tuberkulosis terutama pada Anak. Sasaran Akbid Harapan Bunda kali ini di SDN 68 Kolo Kota Bima. Adapun kegiatan tersebut diberikan materi mengenai tuberkulosis pada Anak agar mereka memahami bagaimana gejala dan penularan serta pengobatan dari penyakit TBC. Selain Anak – anak, Guru juga ikut terlibat dalam acara tersebut agar dapat mengingatkan kembali kepada anak – anak bila menemukan kasus tersebut. ucapan terimakasih dari kepala sekolah SDN 68 Kolo Kota Bima (M. AMIN, S.Sos) Agar kegiatan mengenai kesehatan semacam ini dapat dilaksanakan rutin sesuai dengan kasus kesehatan pada anak – anak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *